Cara Menghindari Aksi Si Muka Dua di Tempat Kerja

cara menghindari aksi 'si muka dua' di tempat kerja

 Artikel ini juga dapat dibaca di  beritagar-logo.

Di dunia profesional, Anda tak bisa memilih ingin bekerja dengan siapa, kecuali Anda sendiri pemilik bisnisnya. Setiap karyawan pasti menginginkan rekan kerja yang profesional dan kooperatif. Namun, ada kalanya Anda terpaksa harus bekerja dengan orang-orang yang bersifat menjengkelkan. Misalnya, dengan orang yang ‘bermuka dua’. Salah satu ciri-ciri mereka adalah bersikap manis di hadapan teman atau bos, tapi kemudian membicarakan keburukannya dengan orang lain.

Nah, sebelum Anda ikut jadi korbannya, hindarilah aksi ‘Si Muka Dua’ dengan cara ini:

1. Jaga jarak

Biarkan hubungan Anda dengannya sebatas pada urusan pekerjaan. Di luar itu, berusahalah untuk menjaga jarak dengan tidak terlalu banyak menghabiskan waktu bersama. Apa lagi, sampai membagikan cerita-cerita yang bersifat rahasia.

 2. Jangan mudah percaya

Seseorang yang ‘bermuka dua’ akan bersikap sangat baik di hadapan Anda, jadi berhati-hatilah dalam menanggapinya. Jelilah dalam menilai mana ucapan yang dapat dipercaya dan mana yang tidak. Jangan sampai Anda terperangkap dalam permainannya.

3. Jadilah seorang defender

Ketika ‘Si Muka Dua’ mulai membuka obrolan dengan Anda—apalagi menyangkut keburukan rekan kerja yang lain, jangan ragu untuk berperan sebagai penengah. Sampaikan hal-hal positif yang Anda tahu tentang si “korban”, yang mampu mematahkan argumennya.

 4. Jaga sikap

Salah satu strategi agar rekan kerja Anda tidak terpancing untuk mengusik kehidupan Anda di kantor adalah, menjaga sikap ketika berada di sekitarnya. Misalnya, tidak membuatnya iri dengan membicarakan prestasi-prestasi Anda di perusahaan. Sekali ia merasa tidak senang, ia akan punya banyak cara untuk menjatuhkan Anda.

 5. Jangan ikut bergosip

Setiap hari bertemu dengan rekan kerja yang ‘bermuka dua’ mungkin membuat Anda gatal untuk menggosipkannya dengan orang lain. Tapi kalau perbuatan ini sampai diketahui, bisa-bisa Anda yang akan jadi sasaran empuk dia berikutnya.

Keberadaan karyawan ‘bermuka dua’ di lingkungan kerja tentu tidak menyenangkan, karena umumnya orang-orang seperti merekalah yang menjadi pemain utama dalam politik kantor. Agar tak terjerumus dalam perusahaan dengan lingkungan kerja yang tidak nyaman atau penuh dengan politik kantor, Anda bisa menyimak komentar para karyawan yang mereka bagikan langsung di Jobplanet.com.

Pastikan Anda tidak salah memilih perusahaan, karena lingkungan kerja dapat memengaruhi perkembangan karier Anda.

 

(Artikel ini juga dapat dibaca di Kompas.com)

Comments

comments