Haruskah Menghubungi HRD yang Tak Kunjung Memberi Hasil Interview?

Anda sedang menghadapi masalah pekerjaan dan punya pertanyaan seputar karier dan dunia kerja? Kirimkan pertanyaan Anda melalui email [email protected] dan dapatkan solusinya dari ahli dan praktisi HR berpengalaman di Jobplanet. Anda juga bisa mendiskusikannya dengan rekan-rekan seprofesi di Forum Jobplanet.


 Artikel ini juga dapat dibaca di  beritagar-logo

Pertanyaan:

Saya mau tanya. Saya mengikuti interview di sebuah perusahaan retail dan setelah selesai wawancara, HRD bilang kepada saya untuk mengikuti alurnya dan jangan ganti nomor handphone. Tapi, setelah dua minggu saya tunggu tidak ada info selanjutnya.

Apakah ini berarti saya tidak diterima, atau bagaimana? Apa sebenarnya yang dilakukan HRD perusahaan ketika membiarkan kandidat menunggu tanpa kepastian?

Perlukah saya menghubungi pihak perusahaan/HRD tersebut, atau sebaiknya saya move on dan mulai mencari kesempatan kerja di tempat yang lain?

Saya minta saran dari Jobplanet.

 

https://goo.gl/49fjGs

 

Jawaban:

Silakan baca kembali jawaban saya untuk Ask the Expert tanggal 1 April 2017. Memang pada dasarnya diperlukan kesadaran dari semua HRD untuk menyempatkan diri menghubungi kandidat, tidak hanya ketika si kandidat tersebut lolos ke tahap berikutnya, tapi juga ketika dia tidak lolos dari proses seleksi yang telah dilakukan perusahaan.

Bila Anda memang penasaran dan ingin menanyakan hasil dari proses seleksi yang Anda ikuti beberapa minggu sebelumnya, silakan ikuti saran saya di sini. Bila masih tidak ada jawaban juga, maka tidak perlu lagi menunggu, move on, dan kirimkan lamaran ke perusahaan lain yang membutuhkan profesional dengan kualifikasi seperti yang Anda miliki.

Bila suatu hari nanti perusahaan itu menghubungi kembali ketika Anda sudah diterima di perusahaan lain, hal tersebut tentunya merupakan kerugian bagi mereka dan bukan kerugian bagi Anda.


Tentang Haryo Utomo Suryosumarto

Founder & Managing Director PT Headhunter Indonesia, perusahaan executive search yang mulai berdiri sejak Mei 2009. Lulusan S-1 di Fakultas Hukum Universitas Gadjah Mada dan S-2 di Fakultas Psikologi Universitas Indonesia ini menggabungkan pengetahuan praktis dan pengalaman profesionalnya di dunia HR selama lebih dari 16 tahun terakhir, untuk memberikan pencerahan berupa tips pengembangan karier melalui berbagai artikel serta workshop/seminar di kampus ataupun lingkungan korporasi.

Comments

comments