Artikel ini juga dapat dibaca di . |
Menurut hasil temuan Jobplanet di awal tahun 2017, industri perbankan merupakan salah satu industri yang paling diminati pencari kerja. Beberapa bank terbesar di Indonesia, seperti Bank Mandiri, BNI, BRI, dan BCA bahkan telah begitu lama menyandang popularitas, baik di kalangan fresh graduate maupun karyawan yang sudah berpengalaman.
Tak kalah dari bank-bank umum di atas, Bank Indonesia (BI) yang berfungsi sebagai bank sentral juga memiliki daya tarik tersendiri. Pada tahun 2016, hasil riset Jobplanet menempatkan BI dalam daftar perusahaan terbaik untuk tujuh kategori sekaligus. Bahkan, dalam kelompok kategori berdasarkan industri keuangan dan perbankan, BI menempati posisi pertama.
Kedudukan BI sebagai lembaga negara membuat namanya dipandang bergengsi, serta menjadi salah satu tempat kerja idaman. Nah, apabila Anda salah satu yang bercita-cita untuk berkarier di BI, berikut ini beberapa hal yang perlu Anda ketahui sebelum melamar ke sana:
- Peluang magang
Lembaga sebesar BI tentu saja mencari kandidat-kandidat terbaik untuk menempati berbagai posisi di dalamnya. Namun, jangan Anda kira BI hanya mencari orang-orang yang sudah berpengalaman saja. Sebaliknya, mereka yang masih berstatus mahasiswa sekalipun punya kesempatan untuk bergabung menjadi tenaga kerja BI.
Setiap tahun BI selalu membuka kesempatan magang atau praktik kerja lapangan (PKL) untuk para mahasiswa. Mereka yang tertarik hanya perlu mengirimkan surat pengantar dari perguruan tinggi, berikut CV mereka ke kantor pusat BI. Sementara proses seleksinya sendiri akan dijalankan sesuai ketersediaan lowongan dan kebutuhan BI.
Pro
Perlakuan terhadap anak2 internship sangat baik, banyak menambah wawasan dan soft skill, menambah relasi, boleh izin kalo misalnya masih ada jadwal kuliah, lingkungan kerjanya asik banget, pegawainya baik2 banget. Ga akan nyesel pernah internship di Bank Indonesia – Pegawai Magang
- Lingkungan kerja
Setiap sektor pekerjaan biasanya mempunyai image yang sudah tertanam di pikiran masyarakat. Perusahaan startup, misalnya, terkenal dengan fleksibilitas, serta ruang untuk berkreasi dan berinovasi. Sementara perusahaan korporat atau instansi pemerintahan dikenal lebih terstruktur dengan segala birokrasinya.
Nah, bagaimana dengan Bank Indonesia?
Dalam review yang dia tuliskan di Jobplanet, salah seorang pegawai IT Bank Indonesia memberikan gambaran yang kurang lebih membenarkan stereotip perusahaan ‘non–startup’ di masyarakat. Menurutnya, bekerja di BI “sangat birokratis, dan inovasi sulit diimplementasikan”.
Namun, jangan salah. Beragam kelebihan Bank Indonesia juga dielu-elukan oleh para pegawainya. Salah satunya terkait kenyamanan lingkungan kerja. Mulai dari pegawai tetap hingga pegawai magang BI mengaku senang dengan budaya dan suasana kerja di sana. Berikut beberapa review yang mereka tuliskan di Jobplanet:
Pro
Lingkungan kerja yang nyaman, rekan kerja yang baik, dapat membantu untuk membangun karir ke depannya – Pegawai SDM
Pro
Sangat kekeluargaan, pegawainya sampai direkturnya baik-baik banget, diajarin sama pegawainya kalau ada yang tidak dimengerti – Pegawai Magang
- Gaji dan tunjangan
Meskipun sifatnya independen, namun kedudukan BI sebagai lembaga negara menumbuhkan harapan besar akan kesejahteraan pegawai. Hal yang sama juga terjadi pada perusahaan-perusahaan BUMN, yang dipercaya menyejahterakan pegawai dari segi gaji dan tunjangan. Namun, apakah BI juga demikian?
Pro
Tunjangan pensiun, tunjangan kesehatan juga ada, fasilitas penginapan di luar kota gratis, fasilitas kendaraan juga ada. – Pegawai Keuangan
Berdasarkan review di atas, diketahui bahwa BI memperhatikan kelangsungan hidup pegawainya, baik di dalam maupun luar lingkup pekerjaan. Salah seorang pegawai bahkan sampai menjabarkan berbagai benefit secara rinci—yang meliputi bonus, serta berapa kali gaji yang diterima selama setahun. Penasaran? Baca informasinya selengkapnya.
- Seleksi masuk
Anda yang rajin mengikuti kabar terbaru mengenai recruitment perusahaan-perusahaan besar mungkin pernah mendengar istilah PCPM. PCPM atau Penerimaan Calon Pimpinan Bank Indonesia Masa Depan merupakan program perekrutan khusus yang dibuka setiap tahun oleh Bank Indonesia.
Serupa dengan Management Trainee atau program-program percepatan karier lainnya, berbagai penempatan divisi maupun wilayah kerja akan dirasakan oleh peserta PCPM BI. Nah, nantinya mereka yang lulus dari program ini minimal akan langsung diangkat menjadi asisten manajer.
Persaingan untuk memperebutkan posisi di BI sangatlah ketat, sehingga menjadi bagian dari instansi ini tentu memberikan rasa bangga yang luar biasa. Apa lagi, kalau mengetahui semua benefit yang ditawarkan—salah satunya, peluang meneruskan pendidikan dengan dibiayai oleh BI. Siapa yang tidak mau?
Untuk bisa menaklukkan seleksi masuk BI, ada baiknya Anda simak informasi seputar BI di website Jobplanet. Anda tak hanya akan menemukan beragam kisah suka dan duka menjadi pegawai BI, tapi juga bisa menyimak perjalanan mereka saat mengikuti seleksi penerimaan, khususnya pada tahap interview. Dengan mempelajari kisi-kisi pertanyaan yang mereka bagikan, peluang Anda untuk diterima pasti semakin besar!