Belum Mendapat Pekerjaan? 7 Hal Ini Akan Membuat Anda Lebih Produktif

Belum Mendapat Pekerjaan? 7 Hal Ini Akan Membuat Anda Lebih Produktif Anda baru lulus dan belum punya pekerjaan? Atau baru saja keluar dari pekerjaan yang tidak Anda sukai dan belum mendapat panggilan kerja baru? Bisa dimaklumi jika Anda merasa kurang produktif atau bingung harus melakukan hal bermanfaat apa untuk mengisi waktu luang.

Anda yang saat ini belum mendapatkan pekerjaan bisa mencoba melakukan beberapa hal yang Jobplanet paparkan berikut untuk mengisi waktu luang:

  1. Mengikuti kegiatan sosial

Saat Anda sedang tidak punya pekerjaan tetap, Anda bisa menggunakan kesempatan ini untuk mengikuti berbagai kegiatan sosial atau menjadi pekerja sukarela. Carilah kegiatan sosial yang berhubungan dengan minat Anda. Dengan begitu, Anda akan melakukannya dengan sepenuh hati. Selain bermanfaat bagi sesama, kegiatan sosial juga akan membuat perasaan Anda lebih tenang dan puas karena dapat melakukan kebaikan dan memberi kontribusi bagi kebahagiaan orang lain. Siapa tahu, melalui kegiatan itu Anda juga bisa berkenalan atau mendapatkan relasi yang akan mempertemukan Anda dengan pekerjaan impian Anda.

  1. Menulis

Menulis adalah salah satu cara untuk tetap produktif meski sedang menganggur. Apa Anda memiliki blog? Jika ya, manfaatkan blog tersebut untuk menumpahkan ide-ide atau pemikiran kreatif yang selama ini tak sempat Anda salurkan lewat tulisan. Jika Anda belum memiliki blog, ini saatnya bagi Anda untuk membuatnya—apa lagi jika Anda punya keinginan terpendam untuk mengarang buku. Siapa tahu menulis bisa jadi sumber penghasilan Anda! Anda perlu tahu, keterampilan menulis juga penting bagi semua profesi, loh!

  1. Meningkatkan skill

Anda punya skill atau keterampilan yang ingin Anda kembangkan? Atau ingin mengikuti program sertifikasi? Gunakan waktu luang Anda saat ini untuk mengikuti kursus maupun pelatihan. Apalagi sekarang banyak tersedia kursus online yang tidak memungut biaya. Selain membuat CV Anda lebih bersinar, keterampilan yang lebih baik atau bahkan keterampilan baru yang Anda pelajari tentu akan meningkatkan nilai dan kualitas Anda di mata perusahaan yang Anda lamar.

  1. Menjadi pekerja freelance

Anda punya keahlian khusus? Anda bisa mempertimbangkan pekerjaan freelance. Anda bisa memanfaatkan situs-situs online yang dirancang khusus untuk mempertemukan para pekerja lepas (freelancer) dengan orang-orang atau perusahaan yang membutuhkan jasa mereka. Misalnya, Freelancer.co.id dan Sribulancer.com. Lewat situs-situs tersebut, Anda bisa mencari proyek-proyek yang sesuai dengan keahlian Anda. Dengan begitu, Anda masih tetap produktif dan memperoleh penghasilan sambil menunggu panggilan dari perusahaan yang Anda incar.

  1. Berjualan online

Fakta yang paling menyedihkan dari tidak bekerja adalah tidak adanya penghasilan. Nah, di waktu luang Anda bisa memanfaatkan media sosial untuk berjualan. Coba perhatikan sekitar Anda, temukan inspirasi, apakah ada kesempatan baik untuk membuka usaha online? Apakah barang bekas layak pakai ataupun barang-barang yang berpotensi laku di pasaran? Segera rencanakan dan eksekusi rencana bisnis Anda. Tapi ingat, pastikan Anda memiliki rencana yang baik untuk melakukan hal ini.

  1. Rutin berolahraga

Mungkin selama bekerja, Anda tidak sempat untuk benar-benar berolahraga. Nah, di saat Anda memiliki banyak waktu luang ini, cobalah untuk mulai membiasakan diri berolahraga. Selain membuat badan menjadi sehat, olahraga yang teratur juga bermanfaat untuk menjaga keseimbangan tubuh dan pikiran. Olahraga juga akan membuat Anda merasa lebih fit dan percaya diri. Jadi, ketika tiba saatnya Anda kembali bekerja di kantor, Anda memiliki stamina yang mendukung Anda untuk melakukan pekerjaan-pekerjaan yang menguras tenaga maupun pikiran.

  1. Jangan lupa manjakan diri Anda

Tidak punya pekerjaan bukan berarti Anda harus uring-uringan sendiri. Daripada menumpuk stres karena tak kunjung mendapat pekerjaan, tak ada salahnya jika Anda memanjakan diri sendiri. Anda bisa menghibur diri dengan menonton film atau membaca buku-buku yang menginspirasi. Jika Anda memiliki bujet, Anda bisa juga traveling ke tempat yang selama ini ingin Anda kunjungi. Tapi, jangan sampai Anda keterusan memanjakan diri ya. Ingat! Jangan keasyikan bermalas-malasan hingga Anda malah terjebak di zona nyaman!

Pada intinya, jangan biarkan produktivitas Anda menurun hanya karena Anda tidak atau belum memiliki pekerjaan tetap. Tetaplah produktif dan semangat mencari pekerjaan!

Comments

comments