Begini Cara Go-Jek Memanjakan Para Karyawan

Begini Cara Go-Jek Memanjakan Para Karyawan

 Artikel ini juga dapat dibaca di  beritagar-logo.

Siapa yang tak tahu Go-Jek? Startup perintis layanan ojek online berbasis aplikasi di Indonesia yang didirikan oleh Nadiem Makarim ini semakin melebarkan sayapnya di Tanah Air. Menyediakan layanan yang memberikan kemudahan bagi banyak orang—sebut saja Go-Ride, Go-Car, Go-Food, dan Go-Send sebagai contoh—Go-Jek telah berhasil membuat para pengguna semakin bergantung pada aplikasinya.

Dengan pertumbuhan bisnis dan jumlah pengguna yang pesat, Go-Jek berhasil mendapatkan titel sebagai startup Unicorn dengan nilai valuasi yang kabarnya mencapai USD1,2 miliar atau sekitar Rp5,3 triliun. Dengan nilai valuasi yang fantastis itu, bagaimanakah cara Go-Jek “menjaga” para karyawannya? Bagaimanakah rasanya kerja di Go-Jek?

Go-Jek di mata karyawan

Berdasarkan riset yang dilakukan oleh Jobplanet di penghujung tahun 2016 lalu, Go-Jek masuk dalam Daftar Startup Terbaik di Indonesia Tahun 2016 berdasarkan penilaian para karyawannya. Go-Jek juga masuk dalam Daftar Startup yang Paling Menarik Perhatian Pencari Kerja Tahun 2016. Faktor yang menjadi daya tarik Go-Jek di mata karyawan dan pencari kerja antara lain adalah budaya serta fasilitas dan tunjangan.

Berikut pengakuan beberapa karyawan dan mantan karyawan Go-Jek yang dituliskan di situs Jobplanet:

“Fasilitas yang mendukung bagi para pekerja sehingga membuat nyaman, suasana santai dalam bekerja juga menjadi salah satu keunggulan dalam perusahaan ini.” – Karyawan IT

Work-life balance terjamin, jam kerja fleksibel, gaji bersaing, work environment yang seru dikarenakan berisi anak-anak muda.” – Mantan Karyawan Sales

“Lingkungan yang fun, jam kerja fleksibel, bisa berkarya dan memberikan ide tanpa batas. Hampir semua pekerjanya masih muda sehingga lingkungan kerja juga sangat energik! Sangat kekeluargaan tapi masih memegang teguh profesionalitas.” – Karyawan Business Development

 

Budaya kerja menjadi salah satu keunggulan Go-Jek di mata karyawan. Tak hanya itu, Go-Jek juga berupaya memanjakan dan membuat betah para karyawannya untuk bekerja, dengan menciptakan suasana kantor yang nyaman.

Kantor baru yang nyaman

Go-Jek yang semula berkantor di daerah Kemang, telah melakukan ekspansi dengan membuka kantor baru di daerah Blok M, Jakarta Selatan, tepatnya di lantai 6 dan 7 pusat perbelanjaan Pasaraya Grande. Tujuannya untuk mengantisipasi pertumbuhan jumlah karyawan serta perkembangan bisnis Go-Jek sendiri.

Penasaran seperti apa suasana kantor Go-Jek yang nyaman, dan apa saja fasilitas yang disediakan untuk mendukung produktivitas dan kreativitas para karyawannya?

 

 

Begini Cara Go-Jek Memanjakan Para Karyawan

Gambar 1. Kantor baru Go-Jek. (Sumber: Liputan6.com)

 

Go-Jek mengusung konsep ruang kerja open-space, yang bisa membuat karyawan merasa lebih leluasa saat bekerja. Padanan warna hijau yang menjadi ciri khas Go-Jek, ditambah dengan interior kayu yang minimalis, membuat kantornya terasa seperti rumah kedua yang nyaman bagi karyawan.

Untuk membuat karyawannya betah, berikut beberapa fasilitas yang disediakan Go-Jek di kantornya:

  1. Go-Kantin dan Go-Café untuk memenuhi kebutuhan perut para karyawannya. Go-Kantin menyediakan makanan rumahan khas Indonesia, sedangkan Go-Cafe menyediakan makanan internasional.
  2. Go-Play, yakni ruangan yang berisi fasilitas bermain untuk mengurangi rasa penat karyawan saat bekerja. Ruang ini layaknya arena bermain Timezone yang menyediakan berbagai pilihan permainan, seperti balap mobil, hockey meja, hingga
  3. Go-Gym yang disediakan bagi karyawan yang ingin berolahraga.
  4. Go-Chill, sebuah ruang yang mengusung konsep “chill and relax” yang bisa dimanfaatkan oleh karyawan untuk mencari ide atau sekadar bersantai sejenak di tengah kesibukannya. Go-Chill menyediakan permainan seperti tenis meja, foosball, serta sofa-sofa untuk karyawan yang ingin bekerja dalam suasana lebih santai.
  5. Auditorium yang dapat menampung kapasitas hingga 200 orang. Ruang ini dapat digunakan untuk keperluan event, seminar internal, dan terkadang untuk acara nonton film bersama para karyawan.

 

Begini Cara Go-Jek Memanjakan Para Karyawan

Gambar 2. Auditorium di kantor baru Go-Jek. (Sumber: Liputan6.com)

  1. Sleeping Room yang disediakan bagi karyawan yang hendak bekerja lembur, merasa lelah, atau kurang fit, untuk beristirahat dan mengembalikan tenaganya.

 

Itu hanya beberapa fasilitas yang tersedia di kantor Go-Jek. Masih ada fasilitas-fasilitas lainnya yang disediakan di kantor Go-jek, termasuk perpustakaan, nursery room, dan musala. Nah, siapa yang tak ingin bekerja di kantor seperti ini?

Apabila Anda sudah bekerja di perusahaan yang sangat memerhatikan kebutuhan dan kenyamanan karyawannya seperti Go-Jek, maka Anda sangat beruntung. Setiap fasilitas yang telah disediakan oleh perusahaan tentunya dimaksudkan untuk menunjang pekerjaan Anda. Oleh karena itu, pergunakanlah fasilitas kantor yang ada sebaik mungkin.

Ingin tahu perusahaan apa lagi yang menawarkan banyak fasilitas seru seperti Go-Jek? Yuk, cek di Jobplanet!

Comments

comments