4 Tipe Karyawan Berdasarkan Gaya Bekerjanya

tipe karyawan berdasarkan gaya bekerjanya

Setiap orang memiliki gaya bekerja yang berbeda-beda, bergantung pada sifat dan kepribadiannya. Co-founder dan CEO Torch, Shelley Prevost, seperti dikutip dari Inc.com, mengelompokkan empat tipe karyawan berdasarkan gaya mereka bekerja, yakni doing, leading, loving, dan learning.

Termasuk tipe yang manakah Anda? Simak penjelasan berikut ini:

1. Doing

Tipe karyawan dengan gaya doing—atau dapat juga kita sebut sebagai doers—sangat fokus pada pekerjaannya. Setiap pekerjaan mampu mereka selesaikan dengan baik sesuai deadline yang telah ditetapkan. Sayangnya, salah satu kelemahan mereka adalah dalam hal perencanaan, sehingga umumnya mereka melakukan sesuatu tanpa pikir panjang.

2. Leading

Gaya leading umumnya dimiliki oleh pemimpin. Seorang pemimpin memiliki kemampuan untuk memotivasi dan menginspirasi banyak orang. Ia dapat diibaratkan sebagai influencer yang mampu memengaruhi orang lain untuk mengikutinya. Namun demikian, posisi pemimpin yang selalu berada di depan terkadang membuatnya lupa berkomunikasi dengan para pengikutnya.

3. Loving

Karyawan yang memiliki gaya loving dalam bekerja umumnya piawai membangun dan menjaga hubungan dengan orang lain. Meskipun ia menggunakan sisi emosionalnya dalam bekerja, namun tidak berarti ia mengabaikan pekerjaan. Karyawan tipe ini hanya percaya bahwa sebuah tim akan jauh lebih kuat jika ada kebersamaan di dalamnya.

4. Learning

Gaya bekerja yang satu ini biasanya dimiliki oleh sosok yang disiplin, selalu mengawali setiap tindakan dengan rencana dan pertimbangan matang, serta memiliki kemampuan strategi yang lebih baik dari tipe lainnya. Para learners sangat teliti dalam menyusun strategi, namun  tetap membutuhkan seluruh anggota tim untuk menjalankan rencananya.

Menurut Prevost, tim yang ideal adalah tim yang memiliki keempat tipe tersebut. Menurutnya, tak ada yang paling baik di antara empat gaya bekerja tersebut, karena pada kenyataannya dibutuhkan banyak orang dengan gaya bekerja yang beragam untuk menyukseskan sebuah tim.

Nah, bagaimana dengan tim Anda?

Jika Anda sudah memiliki tim yang solid—yang sudah memiliki si doer, leader, lover, dan learner—selamat! Tapi, jika Anda masih merasa belum puas dengan tim Anda atau manajemen tempat Anda bekerja saat ini, Anda bisa mencari tahu informasi tentang berbagai perusahaan di Jobplanet.

tipe karyawan berdasarkan gaya bekerjanya

Tentunya Anda ingin memiliki tim seperti yang dimiliki oleh karyawan perusahaan di atas, bukan? (cin/wid)

Comments

comments