Tips Menata Meja Kerja Berdasarkan Fengshui

Tips Menata Meja Kerja Berdasarkan Fengshui

 Artikel ini juga dapat dibaca di  beritagar-logo.

Ketika mendengar kata fengshui, banyak orang mungkin langsung mengaitkannya dengan ilmu tentang tata letak ruang. Penerapan fengshui memang dipercaya dapat menyelaraskan kehidupan melalui qi alias energi positif. Itulah mengapa tidak sedikit rumah atau tempat tinggal yang setiap sudutnya diatur dengan mengikuti fengshui.

Nyatanya, fengshui tidak hanya diterapkan untuk tata ruang dalam rumah saja, tapi juga untuk menata meja kerja Anda di kantor. Meja kerja yang tertata baik dengan mempertimbangkan berbagai aspek fengshui dipercaya akan mendatangkan keberuntungan dalam karier Anda.

Berikut tips untuk menata meja kerja Anda berdasarkan fengshui:

  1. Penempatan meja kerja

Tahukah Anda? Posisi meja kerja dapat menentukan pancaran energi. Karena itu, pastikan penempatan meja kerja Anda di dalam ruangan sudah tepat. Penempatan meja kerja menghadap dinding atau membelakangi jendela sebaiknya dihindari, karena dianggap dapat menghalangi datangnya ide, serta mendatangkan nasib buruk.

Idealnya, posisi meja kerja menghadap ke arah datangnya sinar matahari—misalnya di sisi atau menghadap jendela—dan memungkinkan Anda untuk melihat ke segala arah. Sinar matahari dipercaya dapat mengalirkan energi positif dalam tubuh dan pikiran, sehingga ide-ide cemerlang mudah datang dan performa kerja pun meningkat.

 

  1. Pemilihan warna

Warna ternyata memiliki peran penting dalam kehidupan karier seseorang. Mengingat setiap warna memiliki arti tersendiri, maka pemilihan warna yang tepat dapat menentukan energi yang terpancar dari dalam diri Anda.

Warna ungu, misalnya, sering diasosiasikan sebagai simbol kekayaan dan kemakmuran. Warna biru laut yang merupakan simbol air dipercaya dapat memperlancar aliran energi positif layaknya arus air. Sementara, warna hijau yang mewakili kesegaran dan keseimbangan dapat memberi kesan tenang dan menyejukkan.

Meski begitu, ada beberapa warna yang memiliki makna baik tapi jika penggunaannya berlebihan bisa mendatangkan dampak negatif. Di antaranya, warna merah yang sebenarnya membangkitkan semangat, namun jika berlebihan dapat meningkatkan stres; serta wana kuning yang melambangkan kedisiplinan dan kebahagiaan, namun jika penggunaannya berlebihan dapat menimbulkan kecemasan.

 

  1. Dekorasi meja kerja

Hiasan atau dekorasi kecil di atas meja kerja tak hanya berperan sebagai pemanis, tapi juga dapat memacu Anda untuk lebih produktif. Itu sebabnya, benda-benda seperti foto, tanaman kecil, batu kristal, dan elemen kayu dapat Anda pajang di atas meja kerja guna mendatangkan energi positif.

Anda juga bisa memajang foto orang-orang terkasih di atas meja, sebagai penyemangat dan sumber motivasi Anda dalam bekerja. Begitu juga dengan tanaman kecil yang dipercaya sebagai simbol perkembangan karier, atau elemen kayu yang merupakan simbol kreativitas, kekuatan, dan pembawa keberuntungan.

 

  1. Kerapian dan kebersihan

Kerapian dan kebersihan dapat memengaruhi energi dalam diri Anda. Lingkungan kerja yang berantakan dan kotor akan membuat mood Anda menjadi kurang baik. Tentunya hal tersebut dapat mengganggu performa hingga mendatangkan stres ketika bekerja. Sebaliknya, jika meja kerja tertata rapi dan bersih, Anda tentu jadi merasa nyaman, sehingga pekerjaan lebih cepat terselesaikan.

 

Nah, tips fengshui dari Jobplanet ini dapat menjadi inspirasi untuk menata meja kerja Anda di rumah—bagi yang bekerja secara remotemaupun di kantor. Namun ingat, untuk menggapai karier yang sukses Anda tak cukup hanya bergantung pada fengshui saja, tapi juga harus menyertainya dengan kerja keras.

Comments

comments